Your comments

Lahan makam saat ini sudah menjadi kebutuhan sebagai tempat peristirahatan terakhir untuk masyarakat Indonesia. Itulah sebabnya banyak keluarga memiliki alasan harus memiliki makam sebagai persiapan jika datang waktu kedukaan. Beragam pemakaman mewah di Indonesia banyak bermunculan menawarkan kenyamanan kepada keluarga dengan berbagai kelebihan pada lokasinya.

Pemilihan lahan makam ini tentunya menjadi pertimbangan untuk menentukan lokasi peristirahatan terakhir bagi anggota keluarga. Makam mewah banyak menjadi pilihan bagi keluarga kelas menengah ke atas karena berbagai kelebihan dan fasilitas yang ditawarkan. Berikut ini 6 pemakaman mewah di Indonesia yang memberikan layanan kebutuhan makam dengan fasilitas dan kelebihannya..

San Diego Hills Memorial Park

San Diego Hills Memorial Park merupakan pionir atau awal mula sejarah pemakaman mewah di Indonesia. Pemakaman dengan luas lebih dari 350 hektar ini menjadi pemakaman mewah pertama di Indonesia yang mengusung konsep taman di area pemakamannya.

Pemakaman ini dimiliki oleh PT. Lippo Karawaci, Tbk, yang merupakan anak perusahaan dari Lippo Group. Pemakaman San Diego Hills terbuka untuk semua agama seperti Islam, Kristen, Budha, dll. Konsep pemakaman yang berbeda ini mengadopsi pemakaman Forest Lawn yang ada di Amerika. Makam ini dapat dipesan melalui marketing San Diego Hills.